Jatim Juara Umum Kejurnas Panjat Tebing Piala Wali Kota Tangerang 2023
Posbanten.com, Kota Tangerang- Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Panjat Tebing Piala Wali Kota Tangerang 2023 resmi berakhir, Ahad (17/12) malam. Jawa Timur menjadi peraih gelar terbanyak dan berhak menyandang juara umum sekaligus membawa pulang Piala bergilir Wali Kota Tangerang.
Ketua Umum FPTI Kota Tangerang, Tengku Iwan bersyukur Kejurnas Panjat Tebing di Kota Tangerang dipengujung akhir tahun 2023 yang diinisiasi oleh FPTI Kota Tangerang berjalan lancar. Ada tiga hal yang menurutnya penyelenggaraan kejurnas kali ini sukses digelar.
Pertama adalah keikutsertaan peserta yang cukup banyak yakni hingga 130 peserta/atlet dan tersebar di 22 provinsi. Yang kedua adalah total hadiah yang disediakan oleh panitia terbilang besar hingga ratusan juta.
“Dan yang ketiga adalah FPTI Kota Tangerang mampu menyelenggarkan even nasional yang kesekian kali di Kota Tangerang, Alhamdulillah,” kata Tengku usai perbagian hadiah kepada para pemenang.
Lebih lanjut Tengku menyatakan, selain dapat menjaring bibit muda di panjat tebing FPTI Kota Tangetang juga mampu mengundang atlet-atlat panjat tebing di seluruh Indonesia dengan suasana penuh kegembiraan dan menghasilkan prestasi.
“Ini adalah silaturahami tingkat nasional dengan kemasan yang sangat baik,” sambung politisi PKS ini menegaskan.
Terkait prestasi yang diraih oleh atlet Kota Tangetang Tengku menjawab bahwa, atlet Panjat Tebing Kota Tangerang selalu membawa harum nama Kota Tangerang, baik tingkat lokal, nasional maupun intetnasional. Untuk kejurnas kali ini menurutnya Kota Tangerang menurunkan lapis ketiga dan seteruanya.
Karena untuk atlet-atlet berprestasi Kota Tangerang tidak diperbolehkan terjun di kompetisi se-tingkat yang diselenggarakan pada event ini. Namun, FPTI Kota Tangerang lebih memilih menerjunkan atlet muda, dengan tujuan sebagai pembinitan dan pengelaman ke depannya.
Dilokasi yang sama, Ketua Umum FPTI Yenny Wahid mengaku bangga FPTI Kota Tangerang kembali mampu mengadakan Kejurnas Panjat Tebing tingkat nasional. Setelah sebelumnya juga sukses menggelar event serupa meski yang sebelumnya adalah aganda pusat.
Apa yang dilakukan FPTI Kota Tangerang menurut Putri Presiden RI Ke 4 ini, menandakan panjat tebing di Kota Tangerang menjadi olahraga yang cukup digemari di Kota Tangerang. Selain itu, beberapa atlet panjat tebing Kota Tangerang juga telah berhasil menunjukan prestasinya di kancah nasional dan internasional.
“Kota Tangerang menjadi salah satu pengurus yang sangat aktif di FPTI. Tidak itu saja, FPTI Kota Tangerang juga sudah mempunyai dindinng (wall climbing) yang bertaraf internasional dan itu sebuah kebanggaan buat masyarakat Kota Tangerang dan kami FPTI,” tuturnya.
“Oleh karenanya kami ucapkan terima kasih kepada seluruh pengurus FPTI Kota Tangerang, bapak Walikota, Kepala Dispora hingga KONI Kota Tangerang,” ucapnya.
Ia juga berharap para atlet Panjat Tebing dapat terus mempertahkan konsistennya. Karena akan mengikuti kejuaraan dunia di Amerika Serikat. Selain itu FPTI juga tengah berkonsentrasi agar dapat meraih medali di Olimpiade Paris tahun 2024.
Berikut peraih juara Kejurnas Panjat Tebing Piala Wali Kota Tangerang Tahun 2023:
Lead Putra:
Emas: Muhammad Rizky Syahrafli Simatupang (Sumsel).
Perak: Putra Tri Ramadahni (Jatim).
Perunggu: Musawir (Aceh).
Lead Putri:
Emas: Sukma Lintang Cahyani (Jogya).
Perak: Widi Pujiyanti (Jawa Barat).
Perunggu: Alma Ariella Tsany (Jawa Timur).
Speed Putra:
Emas: Arya Arsyendi Putra (DKI Jakarta).
Perak: Fatchur Roji (Jawa Timur).
Perungu: Glenn Bakri (Sumatera Utara).
Speed Putri:
Emas: Amanda Narda Mutia (Jawa Timur).
Perak: Eka Dian Krismawati (Jawa Timur).
Perunggu: Alivany Ver Khadijah (Sulawesi Selatan).
(red)